Atmosfer Luar Biasa Honda DBL North & Central Jakarta Region, Jubilee Terlalu Superior Raih Dua Gelar Sekaligus

Atmosfer Luar Biasa Honda DBL North & Central Jakarta Region, Jubilee  Terlalu Superior Raih Dua Gelar Sekaligus

New Beat Street di Event Honda DBL North & Central Jakarta Region -PT WMS-Honda

JAKARTA, DUNIASCOOTER.COM - Pencarian bibit muda pebasket putra dan putri yang terselenggara oleh PT Wahana Makmur Sejati main dealer sepeda motor Honda Jakarta - Tangerang dengan DBL (Developmental Basketball League) di dukung penuh PT Astra Honda Motor (AHM) lewat Honda DBL North & Central Jakarta Region sangat luar biasa atmosfernya, berlangsung di Gor Cempaka Putih, Jakarta Pusat, 29 Agustus 2024 - 06 September 2024.

Para kontestan tunjukan skill dan penampilan luar biasa untuk jadi juara.

Dibandingkan dengan tahun lalu, antusiasme juga persaingan antar kontestan Honda DBL North & Central Jakarta Region kompetitif, tercermin dari jumlah peserta yang alami peningkatan sebesar 15% di sektor putra maupun putri, dari total 32 menjadi 38 serta skor akhir yang ketat sejak babak penyisihan hingga final.

Rivalitas sengit sejak tahun 2022 kembali terulang pada final Honda DBL North & Central Jakarta Region di tahun ini, sektor putri pertemukan SMA Jubilee vs SMA 1 PSKD sementara di sektor putra SMA Jubilee bersua SMA Kanisius.

BACA JUGA:Event Saletember Honda Bikin Kejutan Promo Besar Besaran di Bulan September, Jangan Sampai Kelewatan Nih Bray

BACA JUGA:MAXI Yamaha Day 2024 Siap Gemparkan Malang dan Ibu Kota Nusantara

Semua tim yang berada di partai puncak sama-sama punya ambisi juara dan cetak sejarah.

Sektor putri SMA Jubilee yang secara komposisi tim tidak jauh berbeda dibanding tahun sebelumnya berhasil kalahkan SMA 1 PSKD dengan skor yang cukup jauh 82 – 21.

Sejak kuarter pertama hingga kuarter empat sama-sama tunjukan semangat juang untuk jadi pemenang, namun mental juga displin strategi menjadikan SMA Jubilee three-peat Honda DBL North & Central Jakarta Region.

SMA Jubilee juga tangguh di sektor putra, kembali angkat piala di Honda DBL North & Central Jakarta Region dengan skor 86-80 melawan SMA Kanisius.


SMA Jubilee Kembali Angkat Piala Juara 1Basket Putra-PT WMS-Honda

BACA JUGA:Spesial Di Honda EV Exhibition Ada Potongan Harga Sampai 18,1 juta? Yuk Simak Selengkapnya Sob

BACA JUGA:Honda Bikers Day Akan Meramaikan 3 Pulau Terbesar di Indonesia ? Yuk Buruan Daftarkan Dirimu Sob

Sejak kuarter pertama, kedua tim yang punya ambisi jadi juara bermain terbuka dan saling kejar skor tak bisa terhindar.

Temukan konten Duniascooter.com menarik lainnya di Google News

Source
Tag
Share
Berita Lainnya