Akhirnya Polytron Resmi Meluncurkan Adjustable Portable Fast Charging, Bikini Touring Motor Listrik Makin Mudah

Jumat 23-01-2026,11:00 WIB
Reporter : Ilyasa Fajrin
Editor : T. Sucipto

Selama perjalanan, tim penguji sangat mengandalkan perangkat pengisi daya cepat portabel tersebut untuk mengisi ulang energi baterai.

Hasilnya, motor mampu menuntaskan rute lintas pulau tersebut tanpa mengalami kendala teknis yang berarti pada sistem daya.

BACA JUGA:Korlantas Polri Targetkan Penegakan Hukum Berbasis ETLE Capai 95 Persen di Operasi Ketupat 2026

Ini menjadi bukti konkret bahwa ekosistem yang tepat dapat menghilangkan rasa cemas akan kehabisan daya.

Mengenai hasil uji coba tersebut, Tekno Wibowo kembali memberikan pernyataannya mengenai keandalan sistem yang telah dibangun oleh timnya.

Beliau merasa puas dengan performa unit selama perjalanan menuju konservasi gajah tersebut berlangsung dengan lancar.

"Touring menuju Way Kambas adalah pembuktian bahwa dengan dukungan pengisi daya portabel, motor listrik Polytron sangat andal dan fleksibel," lanjut Tekno.

BACA JUGA:Persiapan Operasi Ketupat 2026, Korlantas Polri Fokus Pelayanan Humanis Selama Mudik Lebaran

Perjalanan ini juga dipadukan dengan berbagai kegiatan pelestarian alam serta kolaborasi bersama sosok inspiratif tanah air.

Hal tersebut menunjukkan bahwa teknologi ramah lingkungan dapat berjalan beriringan dengan semangat eksplorasi alam yang luar biasa.

Polytron ingin masyarakat melihat bahwa masa depan mobilitas hijau sudah hadir dan sangat siap untuk digunakan.

Kategori :