SPKLU Center Pertama Resmi Dibuka di Yogyakarta, PLN Perkuat Infrastruktur Kendaraan Listrik di Kota Budaya
SPKLU Center Pertama Resmi Dibuka di Yogyakarta, PLN Perkuat Infrastruktur Kendaraan Listrik di Kota Budaya---PLN
Tumiran menekankan bahwa SPKLU Center Yogyakarta merupakan fondasi dari Smart Grid City yang memadukan energi terbarukan, digitalisasi, dan mobilitas listrik.
Fasilitas ini, menurutnya, adalah simbol perubahan nyata menuju masa depan energi bersih berbasis teknologi.
Arsyadany G. Akmalaputri, Direktur Distribusi PLN, memastikan bahwa pembangunan SPKLU Center akan terus digenjot untuk menjamin pelayanan maksimal bagi pelanggan EV.
Upaya ini sejalan dengan mandat pemerintah melalui Peraturan Presiden Nomor 79 Tahun 2023 mengenai percepatan penyediaan infrastruktur kendaraan listrik sebagai langkah penting menuju target Net Zero Emission (NZE) di tahun 2060 atau lebih cepat.
“SPKLU Center ini menjadi bukti keseriusan PLN dalam merancang masa depan transportasi yang ramah lingkungan dan efisien,” ujar Arsyadany.
“Yogyakarta kini semakin siap menjadi model kota rendah emisi terdepan di Indonesia,” lanjutnya.
Ia menambahkan, hingga November 2025, PLN bersama mitra telah mengoperasikan lebih dari 4.400 unit SPKLU di seluruh Indonesia, termasuk 308 unit EV Charger di 198 titik di wilayah Jawa Tengah dan DIY.
Bramantyo Anggun Pambudi, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jateng dan DIY, mengungkapkan bahwa selain mendukung ekosistem EV, infrastruktur ini diharapkan mampu menstimulasi sektor pariwisata dan industri kreatif Yogyakarta yang kini mulai beradaptasi dengan konsep rendah emisi.
BACA JUGA:Ampace Pamer Teknologi Baterai Motor Listrik Ultra-Fast Charging di EICMA 2025
Data menunjukkan respon pasar yang sangat positif yaitu Yogyakarta mencatat intensitas transaksi pengisian kendaraan listrik tertinggi di Jateng dan DIY, dengan peningkatan transaksi mencapai 344% dibandingkan tahun sebelumnya.
Angka ini membuktikan kesiapan masyarakat beralih ke EV, dan PLN hadir untuk memastikan ketersediaan infrastrukturnya.
SPKLU Center ini secara tegas mengamankan posisi Yogyakarta sebagai pemimpin mobilitas listrik di Jawa Tengah dan DIY.
Temukan konten Duniascooter.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-
