GIVI Turut Ramaikan Perayaan 2 Tahun Scomadi Indonesia, Ratusan Skuter Klasik Penuhi Jakarta
GIVI Turut Ramaikan Perayaan 2 Tahun Scomadi Indonesia, Ratusan Skuter Klasik Penuhi Jakarta---GIVI
Dimas Ngurah selaku Direktur GIVI Indonesia, menyampaikan apresiasi yang mendalam atas perayaan yang meriah ini.
Ia menyatakan, "Atas nama GIVI Indonesia, saya mengucapkan selamat ulang tahun yang kedua untuk Scomadi Indonesia.”
“Kami merasa bangga dapat menjalin kemitraan dan berkolaborasi dengan brand Scomadi, yang kami yakini memiliki semangat dan visi yang selaras dengan GIVI, yaitu dalam menghadirkan pengalaman berkendara yang aman, nyaman dan tentunya sangat bergaya," lanjut Dimas.
Lebih lanjut, Dimas juga memberikan penghormatan khusus kepada komunitas skuter di Indonesia.
BACA JUGA:GIVI Indonesia Luncurkan Produk Baru Inovatif di IMOS 2025
"Kami mengapresiasi semangat komunitas skuter yang terus tumbuh, semakin solid, dan kompak di Indonesia,” tambahnya.
“Harapan kami, Scomadi Indonesia dan seluruh rider skuter dapat terus berkembang bersama, menjaga kekompakan, dan dapat menikmati setiap momen perjalanan mereka dengan lebih percaya diri, didukung oleh produk GIVI yang senantiasa mengutamakan kualitas, fungsionalitas, serta inovasi desain yang terdepan," tutup Dimas.
Melalui kegiatan perayaan ini, Scomadi Indonesia dan GIVI menunjukkan bagaimana kolaborasi antara brand motor dan penyedia aksesori dapat menciptakan sinergi positif yang menguntungkan konsumen dan memperkuat ikatan dalam komunitas di Indonesia.
Temukan konten Duniascooter.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-
