Motor Listrik ALVA N3 Menuju Pasar Global, Gandeng Kawago di EICMA 2025

Jumat 07-11-2025,08:00 WIB
Reporter : Ilyasa Fajrin
Editor : T. Sucipto

DUNIASCOOTER.COM --- Merek motor listrik kebanggaan Indonesia, ALVA, mengukir sejarah baru di panggung global dengan berpartisipasi dalam pameran roda dua terbesar dunia, Esposizione Internazionale Ciclo Motociclo e Accessori (EICMA) 2025, di Milan, Italia. 

Kehadiran ALVA di pameran bergengsi yang berlangsung mulai Kamis, 6 November 2025 hingga Senin, 10 November 2025 ini merupakan langkah strategis yang sangat penting untuk memperkenalkan inovasi dan kemampuan industri kendaraan listrik Indonesia ke pasar internasional.

Dalam ajang EICMA 2025, ALVA tidak hanya memajang model andalannya, ALVA N3, tetapi juga mengumumkan kerja sama kemitraan strategis dengan Kawago sebagai Authorized International Sales Partner. 

Kolaborasi ini secara resmi menandai komitmen serius ALVA untuk memperluas jangkauan pasar global dan membangun jaringan distribusi yang lebih luas di berbagai negara.

BACA JUGA:ALVA dan Dominate Rilis Koleksi Streetstyle Eksklusif di Panggung IMOS 2025

Partisipasi ALVA di EICMA lebih dari sekadar pamer produk, ini adalah momentum emas untuk memamerkan desain, teknologi, dan kapabilitas manufaktur yang dimiliki Indonesia kepada audiens internasional. 

Dengan menggandeng Kawago, ALVA bertekad menunjukkan bahwa industri otomotif nasional siap bersaing di kancah global, khususnya di segmen kendaraan listrik yang mengedepankan keberlanjutan.

Chief Marketing Officer (CMO) ALVA, Putu Swaditya Yudha, menegaskan bahwa keikutsertaan di EICMA 2025 adalah tonggak krusial dalam ambisi global ALVA. 

"Ditambah dengan kemitraan strategis bersama Kawago, ini membuka pintu bagi ALVA untuk membuktikan bahwa Indonesia dapat menjadi produsen motor listrik yang berkualitas dan dapat diandalkan secara internasional," ujarnya dalam sebuah rilis pers.

BACA JUGA:Pilihan Utama Test Ride IMOS 2025, ALVA N3 Motor Listrik Paling Banyak Dicoba Pengunjung

Putu menambahkan, tampil di pameran otomotif sekelas EICMA merupakan pembuktian nyata bahwa kemampuan riset dan pengembangan tim domestik mampu bersaing. 

Visi ALVA jelas yaitu menunjukkan bahwa motor listrik buatan Indonesia memiliki performa, kualitas, dan desain yang setara dengan merek-merek global ternama.

Kerja sama dengan Kawago diharapkan dapat memperkuat jangkauan pasar ALVA, membangun kemitraan jangka panjang, dan membuka peluang ekspor yang lebih besar bagi sektor industri kendaraan listrik Indonesia.

Chief Executive Officer (CEO) Kawago, Lu Wei, menyambut hangat kolaborasi ini. 

BACA JUGA:Ini DIa Alasan Mengapa ALVA CERVO X Menjadi Electric Bike Favorite Motorcycle IMOS 2025

Kategori :