Pilih Tugu Nol Kilometer Sabang, 2 Momen Penting ini Jadi Awal Era Baru Yamaha Dalam Berkendara

Jumat 23-08-2024,03:11 WIB
Reporter : Aswan
Editor : T. Sucipto

MEDAN, DUNIASCOOTER.COM --   Ada 2 momen penting dilakukan Yamaha di Tugu Nol Kilometer Sabang saat gelaran Yamaha Nmax Turbo Touring Boemi Nusantara.

2 momen penting tersebut, sekaligus menjadi awal era baru Yamaha dalam berkendara motor di Indonesia.

Momen penting pertama, di Tugu Nol Kilometer Sabang tersebut dijadikan titik pelepasan peserta event turing Yamaha Nmax Turbo di Tanah Sumatra.  

Nah, pelepasan  dari Sabang, Aceh ini juga sebagai awal dari petualangan panjang penunggang skutik terbaru: Yamaha Nmax Turbo menjelajahi Sumatra.

BACA JUGA:Sat-Set! Gini, Cara Ikut Program Merdeka Bareng Yamaha, 'Dijamin' Bisa Dapat Yamaha Gear 125 Bray!

BACA JUGA:Promo Spesial Hari Kemerdekaan, Wahana Kasih Diskon Servis 17 Persen di Bengkel AHASS

Diharapkan, perjalanan perdana Yamaha NMAX Turbo di tanah Sumatra itu dapat menunjukkan ketangguhan dan performa tinggi motor ini di berbagai medan.


Tugu 0 Kilometer Sabang Jadi Saksi Penyerahan 4 Unit Pertama NMax Turbo Bagi Pembeli di Wilayah Aceh-YIMM-YIMM

Seperti disampaikan Joni Lie, GM Marketing PT Alfa Scorpii yang merupakan main dealer Yamaha di area Aceh-Sumut.  

“Kami memilih Sabang sebagai titik awal touring ini karena kota ini adalah simbol awal perjalanan di Indonesia.

Dengan semangat yang sama, kami ingin NMAX Turbo menjadi awal dari era baru dalam berkendara roda dua di Indonesia,” ujar Joni Lie dalam sambutannya.

BACA JUGA:Ribuan Emak-emak Meriahkan Lomba Senam Kreasi Yamaha Gear 125

BACA JUGA:Wahana Ajak Bikers PCX Jakarta Rolling City Sambil Donasi di Perayaan HUT RI ke-79

Oh ya, peserta Touring Boemi Nusantara ini akan melintas dari Sabang, Banda Aceh, Calang, Meulaboh, Susoh, Tapak Tuan, Subulussalam, selanjutnya menuju Medan.

Pelepasan peserta touring pun dilakukan dengan upacara sederhana namun penuh antusiasme dan tentunya jadi momen penting buat Yamaha.

Selain dihadiri perwakilan PT Alfa Scorpii, juga ada komunitas bikers, serta perwakilan dari pemerintah setempat.

Penyerahan Unit Pertama

Selanjutnya, momen penting ke-2 yang dilakukan di Tugu Monumen Titik 0 Kilometer Sabang, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) secara resmi turut menyerahkan unit pertama Yamaha NMAX Turbo kepada 4 konsumen yang beruntung untuk area Aceh.


Sesi Seremoni Pelepasan Peserta NMax Touring Boemi dan Penyerahan Unit Pertama NMax Turbo ke Konsumen Merupakan 2 Momen Penting Bagi Yamaha-YIMM-YIMM

Penyerahan unit NMAX Turbo ini menandai telah dilakukannya distribusi motor canggih tersebut kepada konsumen di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Sehat Sekaligus Dapat Banyak Hadiah, Buruan Ikut Event Senam Kreasi Gear 125 di Kotamu Braysis

BACA JUGA:Jaring 196 Peserta, Ini Daftar Pemenang Kompetisi Instruktur Safety Riding Honda 2024, Ada Nama Anda?

Keempat konsumen yang menerima unit ini adalah mereka yang melakukan pembelian batch pertama dari program order online yang diadakan Yamaha melalui platform e-commerce.

Mereka datang dari berbagai kota di Aceh dan Sumatera Utara dan merupakan bagian dari komunitas loyal Yamaha yang telah lama menantikan kehadiran generasi terbaru NMAX.

Ivan Kurniawa Lesmana, selaku Chie Yamaha area Aceh, Sumut, Sumbar menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para konsumen yang telah percaya pada produk terbaru Yamaha itu.

“Kami sangat bangga bisa menyerahkan unit pertama NMAX Turbo kepada konsumen kami yang setia. Ini adalah bentuk apresiasi kami kepada mereka yang selalu mendukung Yamaha.

BACA JUGA:Penawaran Baru Gojek: GoRide Comfort, Pilih Kenyamanan dengan Honda PCX 150 Bekas, Tarifnya?

BACA JUGA:Anjlok? Penjualan Motor Honda Pasca Kasus Rangka eSAF Bermasalah, Ternyata Fakta ini Malah Bikin Kaget Motormania

NMAX Turbo adalah produk inovatif yang kami yakini akan memberikan pengalaman berkendara yang luar biasa,” ujarnya.

Menjajal Langsung Performa Nmax Turbo

Keempat konsumen yang menerima unit NMAX Turbo ini juga diberikan kesempatan untuk menjajal langsung performa motor tersebut dalam sesi test ride eksklusif.

Mereka tampak antusias mencoba fitur-fitur unggulan yang dimiliki NMAX Turbo, seperti teknologi TURBO Y-Shift, Riding Mode, Sistem Navigasi dan masih banyak lagi.

Dengan penyerahan unit ini, Yamaha semakin memperkuat posisinya di pasar skutik premium di Indonesia.

NMAX “TURBO” diharapkan dapat menjadi motor pilihan utama bagi konsumen yang menginginkan kombinasi sempurna antara performa tinggi dan kenyamanan.

Untuk informasi lebih lanjut terkait NMAX “TURBO” silahkan kunjungi website resmi Yamaha Indonesia di laman Yamaha Motor Indonesia (yamaha-motor.co.id)

Kategori :

Terpopuler